Indeks

MCU Memudar, Deadpool & Wolverine Menjadi Harapan Terang yang Bersinar

MCU Memudar, Deadpool & Wolverine Menjadi Harapan Terang yang Bersinar
MCU Memudar, Deadpool & Wolverine Menjadi Harapan Terang yang Bersinar/ Foto: Net

Gosipbintang.com – Sejak berakhirnya era Avengers: Endgame, belum ada film dari Marvel Studios yang benar-benar mencuri perhatian. Spider-Man: No Way Home bisa di sebut sebagai satu-satunya karya yang masih mampu menarik penonton ke bioskop.

Hal ini terjadi karena Peter Parker di anggap sebagai tokoh Marvel paling di hormati dan Spider-Man: No Way Home membuka pintu menuju multiverse. Setelah itu, hampir tidak ada yang memuji Marvel Cinematic Universe (MCU).

MCU tenggelam baik karena kualitas film-filmnya yang menurun maupun karena kejenuhan penonton akibat banyaknya serial di platform streaming Disney+.

Disney, sebagai induk perusahaan Marvel Studios, akhirnya mengubah strategi perilisan konten Marvel Studios menjadi lebih eksklusif.

Setelah di tinggalkan oleh Robert Downey Jr. dan Chris Evans, tidak banyak yang tersisa dari Marvel Studios. Mungkin satu-satunya hal yang bisa mengembalikan minat penonton pada MCU adalah Deadpool & Wolverine.

Deadpool & Wolverine bisa menjadi kombinasi yang mematikan. Film ini menggabungkan dua superhero yang sebelumnya tidak mungkin bertemu di MCU.

Namun, berkat pembukaan multiverse oleh Spider-Man dan akuisisi 20th Century Fox oleh Disney, semuanya menjadi mungkin.

Dan hasilnya? Hasilnya sungguh luar biasa. Deadpool & Wolverine memberikan warna baru dan sedikit harapan untuk masa depan MCU yang suram. Setidaknya, film ini akan memberikan keyakinan kepada para penggemar bahwa Marvel akan tetap eksis.

Kolaborasi antara Deadpool & Wolverine memang luar biasa! Mereka berhasil menghadirkan koreografi pertarungan yang memukau dan tak terlupakan.

Unsur darah yang di sajikan dalam film ini memberikan nuansa berbeda yang membuatnya semakin menarik. Selain itu, dialog kasar dan lagu-lagu yang di pilih dengan tepat juga turut membuat film ini terasa lengkap dan menghibur.

Pertarungan antara Deadpool & Wolverine sungguh spektakuler! Mereka berhasil menampilkan aksi-aksi yang tak membosankan dan membuat penonton terpukau.

Cerita yang di suguhkan juga cukup solid, dengan kekacauan multiverse dan motivasi Deadpool yang masih masuk akal. Meskipun terdapat sedikit penurunan di bagian tengah film, namun kejutan-kejutan besar yang di hadirkan berhasil menutupi kekurangan tersebut.

Ryan Reynolds memang sudah tak perlu di ragukan lagi dalam aktingnya sebagai Wade Wilson alias Deadpool. Tingkahnya yang kocak dan mulutnya yang kotor sukses besar dalam menghibur penonton.

Sementara Hugh Jackman masih memiliki daya tarik sebagai Logan alias Wolverine meski sudah pensiun cukup lama.

Kombinasi keduanya ternyata sangat menyenangkan untuk disaksikan. Banyak kameo besar muncul dengan penampilan yang unik. Deadpool & Wolverine adalah film Marvel Studios yang paling fan service. Banyak hal yang ingin fans Marvel lihat ada di film ini.

Deadpool & Wolverine adalah peluru terakhir dari Marvel untuk menyelamatkan MCU dari kehancuran yang di buatnya sendiri. Jika Deadpool & Wolverine masih juga tak mampu menyelamatkan masa depan MCU, entah film apa yang bisa. Deadpool & Wolverine akan tayang di bioskop mulai 24 Juli 2024.***

Exit mobile version